Info Hijab Modern Terbaru, Tips Jilbab dan Hijabers, Tips Kecantikan, Jilbab Modern

CARA MUDAH MERAWAT RAMBUT SMOOTHING

Artikel terkait : CARA MUDAH MERAWAT RAMBUT SMOOTHING

Tips Perawatan Rambut Setelah di Smoothing - Selamat pagi sahabat Miszafie, di era yang serba teknologi dan ide-ide kreatif yang muncul dari pakar-pakar yang bersangkutan terutama dalam ranah style fashion. Sudah banyak yang terwujud di era ini yang dulunya hanya menjadi impian dan hanya mimpi sekarang banyak bisa kita wujudkan secara nyata. Salah satunya adalah mimpi wanita dalam memiliki rambut lurus panjang dan indah seperti alami. Ya seperti yang saya bilang seperti alami oleh karena buatan maka di butuhkan perawatan yang lebih dibandingkan rambut yang natural pastinya.

Walaupun ada beberapa efek negatif namun smoothing sekarang lebih banyak diminati, karena memang dinilai memiliki hasil yang lebih bagus. Meskipun diluruskan smoothing masih terlihat seperti rambut yang masih alami. Meskipun rambut anda telah lurus karena di smoothing, tetapi tetap saja memerlukan perawatan untuk tetap menjaga keindahannya serta agar bisa bertahan lama. Nah, untuk itu anda perlu tahu bagaimana cara merawat rambut yang telah di smoothing agar bisa bertahan lama. Jika anda ingin tahu bagaimana cara merawatnya langsung saja kita simak pembahasan di bawah ini.

Cara Menjaga dan Merawat Rambut Smoothing :

    CARA MUDAH MERAWAT RAMBUT SMOOTHING
  1. Setelah proses smoothing jangan keramas selama 3 hari. Hal tersebut dilakukan karena obat masih bekerja pada rambut. Usahakan juga selama 3 hari itu anda tidak mengikat rambut untuk hasil yang lebih maksimal.
  2. Setelah lewat tiga hari, lakukan hair mask (masker rambut) untuk menambah kesehatan rambut.
  3. Setelah melakukan masker rambut, anda sudah bisa keramas 2 kali seminggu agar rambut tetap lembab.
  4. Setelah keramas sebaiknya  anda menggunakan kondisioner. Usapkan kondisioner terutama pada bagian ujung rambut. Karena bagian ujung sangat rentang dengan kerusakan seperti kering dan bercabang. Anda juga dapat menggunakan vitamin rambut atau minyak zaitun setelah keramas.
  5. Hindari menggunakan hair dryer untuk mengeringkan rambut. Anda cukup menggunakan handuk untuk mengeringkannya dengan menekan pelan demi menjaga kelembapan rambut.
  6. Lakukan trim minimal satu bulan sekali agar terbebas dari ujung-ujung rambut yang mulai kasar.
  7. Sisir rambut dengan sisir bergigi jarang agar nggak mudah rontok.
  8. Pakai juga anti-frizz spray atau anti-frizz oil untuk melembapkan rambut dan mencegah kekusutan.
  9. Masker rambut dengan bahan-bahan alami seperti lidah buaya. Cara pakainya dengan membelah daging lidah buaya dan usapkan pada rambut. Diamkan selama 1 jam lalu cuci dengan shampo. Atau anda dapat menggantinya dengan santan kelapa.
Sekarang para sahabat khususnya wanita sedikit lega karena saya sudah memberikan tips dalam merawat rambut smoothing. Sehingga efek negatif juga sedikit berkurang dan hasilnya pun tahan lama. Selamat berkreasi ^_^

Artikel Miszafie Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 Miszafie About / Sitemap / Contact / Privacy / Disclaimer / DCMA / W3 / PING / Bloglog / Blogtopsites| Design by Bamz