Info Hijab Modern Terbaru, Tips Jilbab dan Hijabers, Tips Kecantikan, Jilbab Modern

MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT

Artikel terkait : MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT

Bagaimana cara memakai jilbab segi empat? akhir - akhir ini banyak sekali gaya jilbab unik yang dapat anda pakai untuk menunjang penampilan khususnya untuk para wanita berjilbab. siapa bilang wanita berjilbab tidak bisa tampil gaya? sekarang banyak kok fashion muslimah trendy begitu juga dengan gaya jilbab unik yang ramai di pasaran. salah satu yang menarik adalah tehnik memakai jilbab segi empat.

Jilbab segi empat juga dikenal dengan sebutan jilbab paris, saat ini jilbab paris atau jilbab segi empat sedang menjadi tren dan digemari karena nyaman untuk digunakan. nah bagaimana sih caranya memakai jilbab segi empat? Simak tutorial memakai jilbab segi empat di bawah ini.

Berikut tutorial memakai jilbab paris segi empat :
  1. Cara Pertama, umumnya dalam menggunakan jilbab kita menggunakan berbagai alat, yaitu bros, jarum pentul, ninja atau inner jilbab, dan kerudung atau jilbab paris itu sendiri. Kali ini kita khususkan menggunakan yang segi empat/4.
    MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT
  2. Cara kedua, terlebih dahulu ikat rambut anda hingga rapi dan yakin tidak akan lepas. Kemudian gunakan inner jilbab untuk menutup rambut yang telah diikat dan agar rapi tak ada rambut yang keluar kesana kemari.
    MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT
  3. Cara ketiga, sebelum menggunakna jilbab paris segi empatnya maka kita lipat dulu kerudung tersebut hingga sepertiganya seperti pada gambar 1 di atas. Kemudian pasang jilbab paris tersebut di atas kepala dalam keadaan kedua sisi kiri dan kanannya sama panjang. Dan jangan lupa letakkan bagian belakang hijab di bagian depan untuk dibentuk pada langkah selanjutnya. Lihat model gambar di bawah
    MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT
  4. Cara keempat, ambil ujung kerudung / jilbab yang telah diletakkan di atas kepala seperti pada langkah ke 3 di atas ke arah bagian belakang leher kemudian sematkan menggunakan jarum pentul. Usahakan tarikannya hingga rapat dan pas, karena sisa ujung hijabnya akan dibawa kedepan lagi bersama bagian lainnya. Seperti gambar di bawah.
    MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT
  5. Cara kelima, tarik ujung jilbab yang diletakkan di bagian depan tadi. Usahakan dengan menarik ujungnya, semua bagian jilbab yang ada didepan dada terterik. LihaPerhatikan tips gambar di bawah.
    MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT
  6. Cara keenam, setelah di tarik kebelakang seperti langkah ke 5 di atas hingga mencapai bagian atas sisi belakang kepala, selanjutnya tinggal sematkan memakai jarum pentul.
    MODEL MEMAKAI JILBAB SEGI EMPAT
  7. Setelah semua langkah cara pasang jilbab paris segi empat di atas dilakukan dengan benar dan semua ujung jilbab yang terpasang telah terpasang dengan kuat, maka selesai sudah tutorial tips menggunakan hijab ini dan hasilnya akan terlihat seperti model di bawah.
Demikian informasi yang bisa dibagikan Miszafie pada kesempatan kali ini dengan tema Cara memakai jilbab segi empat praktis dan modern. Semoga artikel saya selalu memberikan inspirasi sahabat Hijabers di seluruh dunia. Selamat berkreasi ^_^

Artikel Miszafie Lainnya :

1 komentar:

  1. Dengan adanya tutorial memakai hijab segi empat ini akan mempermudah kaum muslimah untuk selalau berhijab, terimakasih sudah di share dengan baik, saya juga mempunya beberapa tutorial berhijab seperti
    Cara Memakai Jilbab Segi Empat Modern dan Simple 2015
    Cara Memakai Jilbab Segi Empat Motif Tartan
    Cara Memakai Jilbab Segi Empat Kreasi Modis
    Cara Memakai Jilbab Segi Empat Dua Warna Romantis
    Cara Memakai Jilbab Segi Empat Dengan Aksesoris Bunga

    semoga bermanfaat untuk anda semuanya

    BalasHapus

Copyright © 2015 Miszafie About / Sitemap / Contact / Privacy / Disclaimer / DCMA / W3 / PING / Bloglog / Blogtopsites| Design by Bamz